You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Dinas KPKP DKI Resmikan Kewirausahaan Terpadu Pangan Murah
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Dinas KPKP Resmikan Gerai Pangan Murah

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Darjamuni, meresmikan gerai kewirausahaan terpadu yang menjual bahan pangan murah bersubsidi di lantai dasar kantornya, Jl Gunung Sahari No 11, Gunung Sahari Utara, Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Pembukaan gerai ini merupakan bagian dari pelaksanaan pembinaan pelaku usaha yang ikut program pengembangan kewirausahaan terpadu

Dikatakan Darjamuni, gerai yang dikelola PD Pasar Jaya ini menjual aneka bahan pangan seperti beras, telur,  daging sapi, daging ayam, susu dan ikan.  

"Pembukaan gerai ini merupakan bagian dari pelaksanaan pembinaan pelaku usaha yang ikut program pengembangan kewirausahaan terpadu Dinas KPKP," ujar Darjamuni, Jumat (16/11).

Dinas KPKP Buka Gerai Susu di Bambu Apus

Menurut Dia, ini merupakan gerai kelima yang didirikan Dinas KPKP setelah Gerai Tani di Ragunan dan Klender, Gerai Ikan Cupang di Slipi, serta Gerai Susu di Pondok Rangon.

"Kami targetkan tahun ini membuka 10 gerai. Semoga gerai ini bermanfaat bagi masyarakat penerima pangan murah bersubsidi untuk membeli produknya," tandas Darjamuni.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4249 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1813 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1599 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1574 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1558 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik